Generasi Penerus

Sekarang kata – kata penerus dan teruskan ternyata menjadi sangatlah bersahabat dengan mata,  generasi sekarang adalah generasi membaca tapi bukanlah membaca buku namun membaca web. Minat untuk membaca tinggi namun daya baca rendah.

melihat fenomena ini sangatlah disayangkan karena Generasi Penerus yang diharapkan menjadi Pelopor Pembaharuan dalam harapan kita untuk mendobrak keterbelakangan dan menjadi Pelopor kemajuan dengan menciptakan hal-hal baru, malah menjadi Generasi Teruskan, teruskan dari dan dari….

Dengan kemudahan yang bisa di dapat sekarang, menjadikan anak-anak kita menjadi generasi pemalas yang hanya bisa meneruskan karya orang lain tanpa pernah berani menciptakan sendiri karya-karya baru.

sebagai orang tua mari kita menciptakan generasi penerus yang termotivasi untuk berani berkarya, berani memunculkan ide kreatif sendiri bukan berani meneruskan ide kreatif dan karya orang lain. How???….

Bagaimana caranya, karena berkata adalah hal mudah namun menerapkan adalah hal tersulit. Proses ini tentu membutuhkan kesabaran dan keuletan, mulailah dari langkah-langkah pembiasaan dalam penerapan awal dalam membuka hari.

Membiasakan anak-anak menceritakan segala sesuatu yang di temuinya sehari-hari dan menuangkannya dalam berbagai bentuk tulisan sederhana dengan menggunakan bahasanya sendiri yang simpel dan mudah dicerna akal. Biasakan anak untuk menjadikan hari-hari yang dijalaninya menjadi menyenangkan dengan menulis dan berbagi dalam bentuk cerita atau diary pribadi. Baik itu cerita motivasi atau cerita menyebalkan sekalipun, karena setiap kejadian pasti bermakna.

Tanamkan dalam pribadi anak bahwa apapun bentuk dan proses yang mereka temukan dalam kehidupan akan menjadi suatu pengalaman berharga yang akan menjadi kenangan di hari – hari mereka kelak.

Kemudian Membangun Rasa Percaya diri anak untuk berbuat apapun,  ” do ”  sekalipun nantinya yang mereka lakukan dan mereka coba gagal namun setidaknya mereka tidak menyesal pernah berbuat, bukan menyesal tidak pernah berbuat.

Lakukan refleksi pada setiap yang mereka lakukan dan ciptakan, maka motivasi dan minat akan muncul dengan sendirinya.

 

Tinggalkan komentar